Infobatang Goes to School edisi ke SMA 2 Batang

infobatang.com – Infobatang dan Jurnalaska SMA 2 Batang sukses mengadakan Goes To School (GTS) yang diselenggarakan pada Selasa 17 Februari 2023

Mengangkat tema “Basic Skill for jurnalis & Content Creator“ bulan Februari ini, Pelatihan yang dilangsungkan Di Aula SMA 2 ini diikuti oleh 40 orang peserta.

Acara yang dimulai tepat pukul 08.00 WIB ini dibuka oleh Host MC dari Nadya Rahmadhani dan Astrid Niand Pelitahati, dilanjutkan dengan sambutan dari Pembina Jurnalaska Bapak Nurhayin Fatkhul Hasan

Dalam kesempatan itu, Hasan menyampaikan rasa terimakasih kepada infobatang karena Jurnalasaka mendapatkan kesempatan program GTS ini.

“Saya mewakili kepala sekolah, menyampaikan terimakasih karena sudah mau mampir di sekolah kami. Ini menjadi kesempatan yang baik untuk anak-anak mendapatkan materi yang diluar dari KBM biasa”, kata Nurhayin.

Acara dilanjutkan pemaparan materi dari masing-masing narasumber yang Pemateri yang pertama yaitu imam Fauzi yang merupakan owner Trimuda menyampaikan bagaimana Jurnalisharus memperhatikan dan mempertanggungjawabkan konten yang mereka buat.

“Jadi banyak lho, Content Creator yang bikin konten asal posting, viral, terus jadi kasus. Nah, sebisa mungkin kita jangan seperti itu. Cari konten-konten yang dekat dengan kita. Jadi tetap waspada dan hati-hati de ngan berita bohong atau hoaks,” terang Imam

Berikutnya pemateri kedua yaitu Bachtiyar atau biasa disapa Ombach, merupakan Business & Program Director of Batangmedia. dan saat ini juga menjadi Brand Consultant untuk beberapa produk. Dalam pemaparannya, bagaimana konten di sosial media memiliki kelompok-kelompok tertentu.

“Jenis-jenis konten itu ada 3 yaitu konten yang sifatnya menghibur, konten yang mengedukasi, dan konten untuk mengajak. Jadi kita harus paham dulu sebelum eksekusi lebih dalam, kita tu mau pakai jenis konten yang mana,” jelasnya.

Selain kelompok konten, memberikan tips and trick bagaimana menjalin komunikasi, membangun channeling, hingga cara menentukan target audience di sosial media.

“Menjalin komunikasi dengan audience itu penting, karena bisa meningkatkan engagement. Kalau diimplementasikan kedalam konten, bisa dengan cara buat kalimat-kalimat yang orang bisa menjawab/ ajukan pertanyaan di caption, ikuti trend, microblog sampai giveaway/promo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *