INFOBATANG.COM, BATANG – Hari pertama pasca-libur lebaran Idulfitri menjadi momentum istimewa bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Batang, karena mereka kembali bergembira memperingati Hari Jadi Kabupaten Batang yang ke-58 di Alun-alun Batang, Kabupaten Batang, Selasa (16/4/2024).
Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki menekankan pentingnya perubahan dan pembaharuan yang terus-menerus.
“Setiap tahun, kita berkomitmen untuk melakukan perubahan menuju yang lebih baik, terutama untuk masyarakat Batang,” katanya saat Memimpin Upacara dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Batang Ke-58 di Alun-alun Batang, Kabupaten Batang, Selasa (16/4/2024).
“kami berkomitmen untuk terus melakukan perubahan demi kemajuan yang lebih baik, terutama bagi masyarakat Batang,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Lani menegaskan upaya Pemerintah Kabupaten Batang dalam meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran serta memastikan pembangunan yang merata di seluruh wilayah, termasuk peningkatan akses fasilitas kesehatan bagi seluruh masyarakat.
“Kita berupaya meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran, serta memastikan pembangunan di Kabupaten Batang berjalan merata, termasuk peningkatan fasilitas kesehatan yang dapat diakses oleh seluruh Masyarakat,” tegasnya.
Lani juga memaparkan tentang program pembangunan yang sedang berjalan, di mana melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) serta sumber dana lainnya, Pemerintah Kabupaten Batang terus berusaha memperbaiki infrastruktur yang ada dan memperluas manfaat pembangunan ke setiap kecamatan di daerah tersebut.
Kesuksesan penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Batang yang mendapat apresiasi dari Kementerian Dalam Negeri.
“Kami telah berhasil menyelenggarakan berbagai kegiatan bersama organisasi kemasyarakatan, tokoh masyarakat, FKUB, dan lainnya. Saya bangga mengumumkan bahwa upaya kami telah mendapatkan apresiasi dari Kementerian Dalam Negeri atas pelaksanaan kegiatan bersama Forkopimda, termasuk KUB, sebagai langkah yang sangat positif,” tambahnya.
Setelah upacara, Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki bersama Forkopimda mengadakan halal bihalal di Rumah Dinas Bupati bersama jajaran ASN, menandai kesatuan dan kebersamaan dalam meneruskan pembangunan Kabupaten Batang ke depan.