Dukung SDGs, FT UNNES Gelar Aksi Berbagi 250 Takjil untuk Mahasiswa

INFOBATANG.COM, SEMARANG – Sebanyak 250 box Ayam Geprek dibagikan kepada mahasiswa dalam kegiatan berbagi takjil yang diselenggarakan di Depan Dekanat Fakultas Teknik UNNES, Jumat (7/3/2025). Kegiatan ini merupakan inisiatif Jamaah Muslim Fakultas Teknik UNNES sebagai bentuk kepedulian terhadap mahasiswa yang menjalankan ibadah puasa.

Dekan Fakultas Teknik UNNES, Wirawan Sumbodo menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan pelayanan kepada mahasiswa.

“Dosen dan tenaga kependidikan FT UNNES yang tergabung dalam Jamaah Muslim FT tergerak untuk mengadakan program pembagian iftar ini. Selain membantu mahasiswa yang berpuasa, program ini juga mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) nomor 1 dan 2 terkait pengentasan kemiskinan dan kelaparan,” jelasnya.

Menurutnya aksi ini dapat memberikan semangat bagi mahasiswa dalam menjalani perkuliahan dan meningkatkan kepedulian sosial di lingkungan akademik.

“Semoga melalui kegiatan ini, mahasiswa semakin bersemangat dalam menuntut ilmu dan meraih prestasi. Kita juga berharap aksi berbagi ini membawa berkah bagi semua pihak yang terlibat,” harapnya.

Aksi berbagi takjil ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi civitas akademika lainnya untuk menebar kebaikan selama bulan Ramadan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *