Ikawati Kantor Pertanahan Kab. Batang melaksanakan kegiatan pertemuan rutin pengurus dan anggota pada 4 Oktober 2024
Jumat, 4 Oktober 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Pertanahan Kab. Batang yang diketuai oleh Ibu Yuni Widodo, melaksanakan pertemuan rutin pengurus dan anggota bertempat di Aula Sasana Swanapada Kantor Pertanahan Kab. Batang.
Yang menarik dari pertemuan rutin kali ini yaitu adanya demo masak menggunakan perabot produk dari Tupperware yang diwakili oleh Ibu Wiwin Cantika.
Pertemuan rutin ini dijadwalkan dilaksanakan setiap 3 bulan sekali untuk menjalin silaturahmi antar pengurus maupun anggota Ikawati Kantor Pertanahan Kab. Batang.